Qurban Bersama Sajada 1445 H

July 9, 2024
rumahsajada

Laporan #QurbanBersamaSajada

Alhamdulillah. Tunai #qurbanbersamasajada tahun 1445 Hijriyah.

Dari tim panitia Qurban Bersama Sajada 1445 H melaporkan; telah disembelih 6 sapi reguler 1 Sapi Super, dan 12 ekor kambing.

Maa syaa Allah tabaarakallah.
Kami panitia #qurbanbersamasajada mengucapkan) jazaakumullah khayran katsir kepada semua pihak yang terlibat #qurbanbersamasajada 1445 H. Alhamdulillah.

Pelaksanaan program ibadah qurban berjalan lancar. Pelaksanaan diikuti oleh keluarga besar Rumah Sajada; para pendidik, santri, dan wali santri, dan relawan. Selain melaksanakan syariat qurban, pelaksanaan ini sebagai bentuk upaya mendidik dan melatih santri menangani pelaksanaan qurban.

Semoga Allah Ta’ala terima qurban semuanya, dan dimudahkan berqurban tahun depan.

#qurbanbersamasajada #qurban #1445 #iduladha

Leave a comment